Terekam CCTV, Dua Maling Ditangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Percut Sei Tuan

    Terekam CCTV, Dua Maling Ditangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Percut Sei Tuan

    MEDAN - Dua pelaku pencuri di bengkel mobil Chevrolet Jalan Bersama Kelurahan Bantan, Kecamatan Medan Tembung, yang terekam CCTV dijemput warga dari kediamannya, Selasa (16/8/2022) sekitar pukul 19:00 wib.

    Kedua pelaku,  Bagus (24) dan Ipul (40) kedua warga Jalan Bersama Kelurahan Bantan Kecamatan Medan Tembung ini diserahkan warga ke Mapolsek Percut Sei Tuan. 

    Menurut Tri (30) salah seorang warga yang ikut menyerahkan pelaku ke Mapolsek Percut Sei Tuan mengatakan, " Pencurian itu terjadi Kamis (11/8/2022) malam. Saat itu penjaga malam di bengkel Chevrolet, bernama Atan (55) tidak datang dan digantikan oleh anaknya Bagus untuk menjaga bengkel tersebut" ujar Tri. 

    Malam itu ternyata, Bagus tidak sendirian, dia mengajak Ipul untuk menemaninya jaga malam di bengkel tersebut. 

    Bukannya menjaga, keduanya malah mencuri barang-barang seperti sperpart mobil dan kabel dari dalam bengkel. 

    Aksi keduanya terekam CCTV yang sengaja dipasang di dalam bengkel. 

    Begitu mengetahui keduanya berada di rumah, warga menangkap dan memboyongnya ke Mapolsek Percut Sei Tuan. (Al/Surya)

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Polda Sumut dan Bareskrim Polri Buru Perusahan...

    Artikel Berikutnya

    Gagal Salurkan 212 PMI, Pemilik PT MEB Diduga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Mabes TNI Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024
    Usung Thema Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem, Keluarga Besar Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Rayakan Natal
    Polri Siapkan Ambulans Udara Selama Operasi Lilin 2024 untuk Dukung Libur Nataru Aman

    Ikuti Kami